#SayangUangnya Mending Kreasikan Sendiri Stoples Kue Lebaran Nanti

DIY stoples kue Lebaran

Lebaran segera tiba. Biasanya, banyak hal spesial yang kita lakukan di hari raya itu. Mulai dari silaturahmi dengan keluarga besar dan teman lama, pulang kampung alias mudik, hingga memakai baju baru.

Namun, bukan hanya itu saja. Momen Lebaran juga selalu dimeriahkan dengan makanan khas seperti kue kering. Pada umumnya kue kering dibuat satu-dua pekan sebelum Lebaran. Sebelum tiba masanya memanggang kue, Anda bisa mempersiapkan hal lain dari jauh-jauh hari.

Apakah itu? Jawabannya, adalah dengan membuat stoples unik sebagai wadah kue kering. Selain melatih kreativitas karena ini adalah kegiatan DIY(Do-It-Yourself), stoples unik ini juga bisa menjadi bentuk refreshing. Enggak cuma seru lho, kegiatan tersebut juga bisa membantumu menjadi lebih hemat dan #SayangUangnya. Kece kan?

Yuk, coba buat stoples unik untuk kue Lebaran nanti!

Baca juga: Aplikasi Pengatur Keuangan

Stoples dari Kaleng Snack

Beberapa snack yang ada di pasaran saat ini memiliki kemasan berupa tabung tinggi. Menjelang momen Lebaran, Anda bisa menyulap wadah bekas snack menjadi stoples kue kering. Nah, biar terlihat makin baru dan ciamik, bungkus tabung snack dengan kertas kado atau kertas karton, lalu rekatkan menggunakan lem. Murah dan mudah bukan?

Stoples Origami

Trik kedua, Anda bisa mengkreasikan stoples bekas di rumah. Caranya, siapkan kertas origami dengan beberapa pilihan warna, lem, dan hiasan lainnya, seperti pita. Ukur panjang dan lebar kertas origami, agar sesuai dengan ukuran badan stoples, lalu tempelkan menggunakan lem. Sementara untuk di bagian tutup stoples, Anda bisa menghiasnya dengan pita.

Baca juga: Astra Finansial Dukung Industri Otomotif Nasional Lewat GIIAS

Stoples Rajut Hias

Anda yang jago merajut, ini waktunya untuk “pamer” keahlian menghias berbagai stoples kue. Misalnya, Anda bisa merajut kain polos berwarna pastel untuk menghias bagian luar stoples. Warna-warni dan pola rajutan itu akan memperindah wujud stoples kue Lebaran nanti.

Stoples Hias dengan Kain Perca dan Tali

Sisa kain atau baju dengan motif lucu yang tidak terpakai, bisa Anda manfaatkan untuk menyelimuti bagian tutup stoples. Untuk menambah kesan unik, lingkari bagian tutupnya dengan tali. Cara lain, Anda bisa menghias badan stoples dengan potongan kain perca dan lingkarkan tali atau pita mengelilinginya.

Stoples Lukis

Kreasi lain untuk menghias stoples kue adalah mewarnainya. Biasanya, stoples kue berwarna bening dan putih, sementara kreasi lukis bisa membuatnya jadi tampak berbeda dan memberikan efek ceria. Di kreasi ini, Anda bisa memulai dengan memilih satu warna sebagai cat dasar di permukaan luar stoples. Setelahnya, tambahkan motif-motif lain, seperti bentuk mata dan mulut kucing, motif garis-garis atau polkadot, maupun gambar lainnya.

Ide kreasi sudah ada, namun ada beberapa hal yang harus Anda persiapkan lebih dulu, sebelum berkreasi. Di antaranya:

Cuci Bersih Dulu

Kumpulkan stoples, kain perca, dan semua peralatan yang ingin digunakan, lalu cuci bersih semuanya. Anda pun bisa langsung menata kue, setelah stoples dihias.

Pilihan Cat untuk Mewarnai

Untuk kreasi lukis stoples, Anda juga harus menyesuaikan pilihan cat dengan materi stoples yang dimiliki, terbuat dari kaca atau plastik. Beberapa pilihan catnya:

  • Idea Vetro. Ini adalah cat khusus untuk kaca. Dalam penggunaannya, Anda bisa langsung melukis di stoples berbahan dasar kaca. Hanya saja, Anda harus hati-hati, sebab cat ini sulit sekali dihapus dan membutuhkan bahan khusus untuk menghapusnya.
  • Glass Deco. Jenis cat yang satu ini bisa mudah Anda temukan di toko buku. Harganya juga lumayan murah dibanding dengan bahan cat Idea Vetro, namun hasilnya tidak kalah bagus.

Ternyata dengan sedikit kreativitas, stoples kue kering lama bisa tampil baru. #SayangUangnya juga kalau beli stoples baru, yang hanya akan dipakai saat momen Lebaran saja.

#SayangUangnya ini bukan sekadar tren yang lekas berlalu, melainkan gerakan yang mengajak kita untuk mengubah gaya hidup konsumtif menjadi lebih hemat. Anda pun bisa membawa gerakan ini ke dalam gaya hidup sehari-hari, karena manfaatnya memang luar biasa. Tentunya dengan cara yang seru dan tetap keren. Hidup kece tanpa perlu menjadi kere!

Nah, kalau ingin tahu lebih banyak soal gaya hidup kece tanpa kere dengan #SayangUangnya, langsung saja follow @BicaraUang di LINE. Anda juga bisa berbagi pengalaman atau tips #SayangUangnya di media sosial, dan jangan lupa untuk mention PermataFamily untuk posting-an di Facebook dan Twitter, serta @PermataBank di Instagram.

Yuk, cari tahu info lengkapnya di Booklet #SayangUangnya. GRATIS!